Case: Titanium, 42mm without crown
Movement: 7750 Valjoux 25 jewel movement, 28,800 VPH, with a working power reserve of 40+ hours.
Strap: Rubber Strap, Hamilton tang buckle
Crystal: Sapphire crystal
Features: Chronograph, date
Pusher & Crown Guard: Water resist cap
Depth rating: 200mtr
Case back: Sapphire crystal with screw
Dial: Black dial with Arabic numeral index, lumination on the hands and numeral index
Hamilton sebagai produsen jam Swiss Made yang brand nya lahir di Amerika
Serikat (U.S.A) sejak tahun 1892, terkenal ketangguhan dan akurasinya
yang sangat baik, hal itu dibuktikan terpilihnya Hamilton sebagai
Rail-Road Timer/Watch, yaitu jam resmi pencatatan waktu dunia kereta api
di U.S.A. Selain itu..Hamilton adalah suplier resmi serdadu Amerika
dalam perang Dunia ke 2.
Dalam mensuplai tentara Amerika dalam perang dunia ke 2 tersebut maka Hamilton memberi nama jam-jam tersebut KHAKI, lalu dibuat kualifikasi atau kategori dalam type jam nya, yaitu Khaki Field untuk Angkatan Darat, Khaki Avation untuk Angkatan Udara, dan Khaki Navy untuk Angkatan Laut.
Jam yang saya tawarkan ini adalah Hamilton Khaki Navy, yang mempunyai "habitat" di dalam air, untuk itu jam ini di-design untuk mampu menyelam hingga kedalaman 200mtr dibawah permukaan laut, hal ini termasuk luar biasa bagi sebuah jam Hamilton, mengingat selama ini Hamilton hanya memproduksi jam yang mempunyai depth rating rata-rata hanya sekitar 30-100mtr saja..hal yang dapat kita dapatkan disini adalah sebuah durabilitas yang luar biasa tangguh..karena dengan depth rating hingga 200mtr berarti jam ini siap untuk "disiksa" oleh pemiliknya..hal ini dimungkinkan dengan konstruksi dan kemampuan menahan tekanannya sangat mumpuni.
Casing
berbahan titanium-nya menjadikan jam ini nampak sangat bagus dengan
waran keabuan khas sebuah logam titanium yang sangat ringan namun
durable..finishing jam ini juga sangat bagus dan detilnya sangat rapih.
Model scred down cap pusher and crown guard nya menjadi semacam icon Hamilton Frogman ini karena keunikan namun kegunaannya yang sangat krusial. Tutup / cap nya menjadi jaminan water resist jam ini, dimana air tidak akan dapat menyelususup masuk melalui celah kecil diantara crown dan pusher dengan side case. Crown untuk menseting jam serta me-winding movement ada diposis jam 2:30.. sedangkan pusher ada diposisi jam 3:30, pusher bertuliskan S adalah untuk start / stop chronograph..sedangkan R adalah untuk me-reset chronograph.
Case back transparan menjadikan dapat kita lihat gerak gerik movement jam dengan movement Valjoux 7750 yang sangat-sangat terkenal kehandalannya, dan dipakai oleh sebagian besar jam chronograph brand-brand besar manapun
Rubber strap sangat lembut namun kokoh, dan tang buckle nya berbahan titanium menjadikan jam ini gagah namun nyaman dikenakan sehari-hari
Luminasi sangat terang, Arabic numeral nya pun dilumuri luminasi..Very Nice!
Kondisi jam masih sangat bagus, Near Mint Condition, full set dilengkapin dengan box, dan papers nya.
(SOLD)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.